Info KNRP

KNRP DIY Gelar Training Kepalestinaan untuk Dai dan Daiyah

Kaliurang – Bertempat di aula Hotel Kana, Kaliurang Yogyakarta, KNRP mengadakan training kepalestinaan untuk para dai dan daiyah. Acara tersebut berlangsung selama dua hari, Sabtu-Ahad, 10-11 November 2018.

Acara dengan tema, “Edukasi untuk Menggugah Kepedulian Palestina dan Dunia Islam” ini menghadirkan empat materi, yaitu terkait dengan pengenalan masjid al Aqsha mulai dari landmark hingga kemuliaannya berdasarkan Al Quran dan Sunah, permasalahan Palestina serta sejarah para pembebas Baitul Maqdis.

“Sebagaimana yang dipaparkan oleh panitia, acara ini bertujuan untuk meningkatkan wawasan kepada para dai dan daiyah agar memiliki banyak maklumat tentang permasalahan yang menimpa Palestina,” ujar Muhammad Syarief, Duta Sosialisasi Palestina KNRP yang menjadi salah satu pengisi acara.

Training yang diikuti oleh lebih dari 45 peserta tersebut menghadirkan narasumber dari KNRP Pusat dari bidang Edukasi dan Sosialisasi. Disamping Muhammad Syarief, pembicara berikutnya yakni Ketua Bidang Sosialisasi dan Edukasi KNRP Salman Alfarisy dan Duta Sosialisasi Palestina DIY, Sulkhan Zaenuri.

Acara yang digelar di kaki gunung lereng Merapi ini ditutup dengan pembacaan ikrar oleh masing-masing peserta, sebagai komitmen untuk turut berkontribusi memperjuangkan Palestina melalui KNRP DIY. (ms/knrp)