Berita Palestina

Badan Pangan PBB Tunda Aktivitasnya di Jalur Gaza

Al-Quds – Badan PBB Program Pangan Internasional pada hari Rabu (28/8) mengumumkan penangguhan kegiatannya di Jalur Gaza sampai pemberitahuan lebih lanjut, seperti yang dilansir oleh laman situs aa.com.tr. penangguhan dilakukan pasca kendaraannya ditembaki di dekat pos pemeriksaan penjajah israel pada Selasa (27/8) petang.

Sejak beberapa bulan lalu, organisasi-organisasi bantuan Palestina dan internasional mengeluhkan tidak adanya perlindungan bagi tim mereka, yang menyebakan 1 orang gugur dan 2 orang petugas lainnya mengalami luka-luka akibat tembakan penjajah israel. tindakan kejam penjajah israel ini menambah penderitaan yang dialami oleh orang-orang Palestina mengingat kebutuhan mendesak yang dibutuhkan untuk menyelematkan hidup mereka.

“Tim tersebut kembali setelah menjalani misi ke penyeberangan Karem Abu Salem dengan kendaraan lapis baja milik Program Pangan Internasional, setelah mengiringi konvoi bantuan kemanusiaan ke wilayah Jalur Gaza tenga,” kata Badan PBB Program Pangan Internasional.

Penembakan tetap dilakukan oleh penjajah israel, meskipun tercantum dan terlihat jelas logo organisasi dan mendapatkan beberapa izin dari otoritas penjajah israel untuk mendekat. Penembakan ditargetkan secara langsung saat menuju pos pemeriksaan tentara penjajah israel.

“Mobil kami sedikitnya terkena sepuluh tembakan dan tidak ada satu pun petugas yang berada di dalamnya terluka,” tambah badan PBB tersebut.

Tel Aviv telah mengubah Jalur Gaza menjadi penjara terbesar di dunia dengan memblokade selama 18 tahun menginvasi wilayah tersebut, sehingga memaksa 2,3 juta penduduknya mengungsi dalam situasi yang sangat sulit dengan kelangkaan air, makanan serta obat-obatan yang parah dan disengaja. (wm/knrp)

Leave A Comment

Your Comment
All comments are held for moderation.