Gen Pro Jakarta Timur Salurkan Donasi Kemanusiaan dari Bisnis Syal Rajut Palestina
Jakarta – Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) terima donasi kemanusiaan dari Bisnis Syal Rajut Palestina yang digerakkan oleh Komunitas Gen Pro Jakarta Timur di Kantor KNRP, Jalan Jabir 11 B, Ragunan, Jakarta pada hari Jumat (29/12/2017). Perwakilan Member Organisasi Gen Pro, Ibu Winda mengatakan penjualan Syal Palestina dilakukan selama satu minggu.
“Alhamdulillah, hari ini kami serahkan donasi dari penjualan Syal selama sepekan khusus untuk Palestina,” kata Winda usai penyerahan dana kemanusiaan.
Selain dari Gen Pro donasi juga berasal dari Toko Kita Berkah dan dari Ibu-ibu pengajian Hamasah di wilayah Dukuh Atas, Jakarta. Winda mengaku usaha Syal Palestina ini menjadi sumber inspirasi, karena banyak produk yang bisa dieksekusi dari berbagai produk muslim dan menganggkat produknya, untuk kemudian hasilnya disumbangkan ke Palestina.
“Kita memanfaatkan momen bantu Palestina dari pengusaha muslim dan jaringan Gen Pro, kemudian dengan jaringan pedagang-pedagang muslim kita hubungkan untuk sama-sama jadi bagian membantu Palestina,” kata Winda melanjutkan.
Teman-teman Gen Pro Jakarta Timur mengucapkan terima kasih kepada KNRP atas jamuan silaturahim. Gen Pro Jakarta Timur berharap donasi yang diberikan bisa menjadi peringan beban derita yang saudara Palestina rasakan akibat blokade berkepanjangan.
“Semoga dari bantuan yang tidak banyak ini dapat membantu kondisi saudara muslim kita di Al-Quds dan Palestina menjadi lebih baik,” demikian tutup Winda berharap. (yp/knrp)