Info KNRP

Gubernur Sumsel Apresiasi Konser Amal Peduli Palestina di Palembang

Palembang – Komite Nasional Untuk Rakyat Palestina (KNRP) Sumatera Selatan (Sumsel) menggelar konser amal kemanusiaan peduli Palestina di Palembang Sport Convention Center (PSCC), Sabtu (24/3/2018) malam. Dalam acara ini turut hadir, Gubernur Sumsel H. Alex Noerdin.

Dalam sambutannya, Alex menyampaikan bahwa kegiatan yang diadakan oleh KNRP Sumsel merupakan bentuk kepedulian terhadap manusia dan sangat wajib diapresiasi. “Ini kegiatan yang positif bukan berbau politik atau ada kepentingan lain,” kata Alex.

Disela-sela kegiatan, Alex tidak sampai hati melihat saat pemutaran video yang menggambarkan keadaan rakyat plastenina yang diancam oleh tentara Israel. Bahkan anak-anak dalam video tersebut lari untuk menghindari bom dan tembakan yang diluncurkan oleh tentara Israel.

“Coba liat penderitaan anak-anak yang ada di Palestina mereka semua tidak bisa hidup seperti kita. Bahkan anak-anak tidak bisa sekolah, bermain juga disana anak yang sakit, tidak bisa dibawa ke rumah sakit karena tidak ada listrik, yang sedihnya lagi penerus generasi disana telah hilang. Kita dan disana seperti langit dan bumi,” ujar Alex dengan mata berkaca-kaca.

Untuk itu, Alex mengungkapkan kegiatan ini hanya meminta kepedulian masyarakat yang ada di Sumsel. Namun orang nomor satu di Sumsel saat menghadiri kegiatan tersebut sedikit kecewa, disebabkan dari 95% masyarakat muslim di Sumsel terutama Palembang, hanya setengah yang hadir dalam gedung kegiatan.

“Kita lihat sendiri gedung ini hanya terisi seperempat, kemana kepedulian kita terhadap anak-anak yang ada disana, “ungkapnya.

Oleh sebab itu, Alex menegaskan seusai dua agenda besar yang akan ada di Sumsel yakni Pilkada serentak 2018, dan Asian Games. Konser amal kemanusiaan peduli Palestina, akan diadakan lagi agar dapat memberikan kepedulian lebih banyak lagi untuk rakyat plastenina terutama anak-anak.

“Kita akan mengadakan lagi kegiatan ini, mari peduli sesama manusia,” tegasnya.

Sementara itu Ketua KNRP Sumatera Selatan, Mochammad Siswandi menerangkan, bahwa konser ini KNRP ingin memberikan pesan kepada umat Islam yang ada di Sumsel tentang kondisi terkini Palestina. Pesan ini hendaknya disadari dan agar umat Islam peduli kepada kondisi Palestina.

“Kita mempunyai kewajiban untuk mendukung kemerdekaan Palestina. Nanti akan ditunjukkan tayangan video dan penjelasan dari syeikh mengenai kondisi terkini Palestina. Dari sini akan muncul dan tergeraknya hati masyarakat untuk mendukung lewat penggalangan dana. Siapa saja bangsa Indonesia yang tergerak membantu walau secuil akan meringankan beban mereka,” jelasnya.

Ia optimis sebesar Rp 2 M akan terkumpul dalam kegiatan pengumpulan donasi amal kepedulian dari masyarakat Sumsel untuk Palestina. “Dua miliar tersebut bukan hanya bentuk uang tetapi benda, seperti cincin emas, bahkan replika masjid Al Aqsa yang dibuat oleh putra Indonesia dari Jepara telah dilelang, intinya apapun bentuknya insyaallah kita akan terima, “ujarnya.

Ia juga menambahkan dari donasi tersebut akan disalurkan untuk bantuan rumah sakit, ambulan, pendidikan, dan lain sebagainya di Palestina. “Terakhir, 25 Februari tahun ini kita telah menyalurkan hampir Rp 10 M ke beberapa tempat, baik langsung ke Palestina maupun di penampungan di negara lain,” bebernya. (yp/knrp)

Sumber: palembang.tribunnews.com