Berita Palestina

Israel Paksa Keluarga Palestina ‘Ubaid Hancurkan Rumahnya Sendiri

knrp.org – Bait Hanina. Otoritas kota penjajah israel memaksa 7 bersaudara dari keluarga Al-‘Ubaidi untuk menhancurkan rumahnya sendiri, seperti yang dilansir oleh laman situs alqastal.org, Senin (9/8/2021). Tujuan dari kebijakan penjajah israel ini adalah pengusiran sekitar 40 orang Palestina dan membuat mereka hidup di tenda, yang didirikan diatas reruntuhan mereka mereka sendiri, di kota Beit Hanina.

Salah satu pemilik rumah, Ali ‘Ubaidi mengatakan, saya hidup disini sejak 15 tahun lalu dan sepanjang hidup tersebut mendapatkan penderitaan dari otoritas penjajah israel. Ali ‘Ubaid menambahkan setiap 2 bulan dilakukan pengadilan dan Senin kemarin, otoritas kota penjajah israel, akhirnya mengeluarkan keputusan penghancuran tersebut.

Ali ‘Ubaid menjelaskan, bahwa keluarganya dan keluarga saudara-saudaranya berjumlah hampir 40 orang, sebagian besar dari mereka merupakan anak-anak dibawah umur 16 tahun. Ali membeberkan alasan dirinya dan saudara-saudaranya, menghancurkan rumahnya sendiri agar terhindar dari denda yang dikenakan penjajah israel. Pasca pembongkaran, Ali dan saudara-saudaranya beserta keluarganya, tidur dan hidup di tenda di luar rumah. Selain pembongkaran, penjajah israel juga memberlakukan denda shekel kepada Ali dan saudara-saudaranya dalam beberapa tahun terakhir, diantaranya 65 ribu shekel kepada Ali ‘Ubaid dan 35 ribu shekel kepada Mahmud ‘Ubaid. (wm)

Leave A Comment

Your Comment
All comments are held for moderation.