Info KNRP

KNRP Kirim Bantuan Obat-obatan dan Alat Kesehatan untuk Korban Serangan Israel di Gaza

 

Jakarta – Jalur Gaza kembari diserang oleh zionis israel pada 12 – 14 November 2019. Serangan zionis menyebabkan korban jiwa dan luka bagi penduduk sipil Palestina. Tercatat ada 34 warga Palestina gugur, dan 111 lainnya mengalami luka-luka yang kemudian menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit.

Mengingat kebutuhan obat dan alat kesehatan yang terbatas, Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) merespon cepat kebutuhan mereka. KNRP memberikan pertolongan pertama berupa bantuan alat kesehatan seperti tongkat dan kruk untuk berjalan, kursi roda serta obat-obatan.

“Alhamdulillah masyarakat Indonesia merespon cepat kebutuhan nasib saudara kita di Palestina. Bantuan ini menegaskan Gaza tidak sendirian, karena ada kami saudaranya dari Indonesia,” kata Azhar Suhaimi, Ketua Bidang Penyaluran dan Hubungan Luar Negeri KNRP di Jakarta (25/11/2019).

Disamping alat kesehatan dan obat-obatan, KNRP juga memberikan santunan bagi para korban untuk pemenuhan kebutuhan sehari-hari. Bantuan tersebut adalah bukti cinta dari masyarakat Indonesia untuk Palestina.

KNRP masih membuka rekening donasi untuk Palestina, mengingat sebentar lagi musim dingin yang cukup ekstrim akan datang. Kebutuhan saudara kita makin banyak, diantaranya pakaian hangat, selimut serta paket sembako untuk pemenuhan kebutuhan sehari-hari. (yp/knrp)