KNRP Kunjungi Kantor Mitra Luar Negeri
Istanbul – Pada rangkaian kegiatan Konferensi Internasional Pelopor Baitul Maqdis ke-10, Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) berkesempatan mengunjungi kantor mitra luar negeri di bilangan Aksaray, Istanbul (11/10/2018). Abu Umar, Direktur Utama Khairu Ummah menyambut perwakilan KNRP yakni Bendahara KNRP, Caca Cahayaningrat dan Ketua Bidang Sosialisasi dan Edukasi KNRP, Salman Alfarisy dengan penuh rasa bahagia di kantornya.
Kebahagiaan tersebut Abu Umar implementasikan dengan makan siang bersama. “Saya berencana akan mengunjungi Indonesia sebagai kunjungan balasan dari KNRP,” sambut Abu Umar.
Caca Cahayaningrat sebagai pimpinan rombongan KNRP menyambut dengan antusias permintaan Abu. Dirinya senantiasa siap menjamu kehadiran tamu-tamu pegiat Palestina.
“InsyaAllah kami akan sambut hangat nanti,” balas Caca.
Selain itu, KNRP juga berkunjung ke mitra Gaza Destek, yang merupakan lembaga yang khusus menangani bantuan untuk rakyat Gaza. Abdul Majid, Direktur Utama Gaza Destek menerima dengan baik kunjungan ini.
Majid melaporkan perihal bantuan KNRP melalui lembaganya pada tahun 2018. Diantaranya, bantuan renovasi total rumah seorang warga Gaza, bantuan kesehatan, dll. (sa/knrp)