KNRP Salurkan Bantuan Ramadhan Masyarakat Indonesia Untuk Pengungsi Palestina di pertengahan April 2023
JAKARTA – Lembaga kemanusiaan Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) menyalurkan bantuan Ramadhan dari masyarakat Indonesia untuk Pengungsi Palestina. Bantuan paket Ramadhan berupa paket buka puasa, sembako, bingkisan lebaran, dan santunan anak yatim telah di distribusikan ke pengungsi Palestina yang ada di Lebanon, Yordania, Gaza, Al-Quds, dan Tepi Barat.
Adapun paket buka puasa yang di distribusikan di pelataran masjid Al-Aqsho dan masyarakat Gaza pada 16 April 2023, sebanyak 900 orang dengan menyediakan 2.000 paket berbuka puasa. Bantuan ini sangat berarti untuk saudara-saudara kita di Palestina agar tetap bertahan melaksanakan ibadah karena penjajah israel terus membuat kegaduhan terhadap jama’ah yang sedang beribadah i’tikaf di masjid Al-Aqsho.
KNRP selama ini telah memobilisasi bantuan kemanusiaan untuk memenuhi kebutuhan para pengungsi Palestina pada bulan Ramadhan di wilayah Jalur Gaza (16/04/), Tepi Barat (20/04), serta kamp pengungsian di Lebanon (17/04), Yordania (18/04) dan Al-Quds (20/04). Terima kasih kepada para dermawan Indonesia semoga Allah senantiasa memberikan keberkahan, Aamiin Yaa Robb. (gg/knrp)