Info KNRP

KNRP Terima Donasi Rp 220 Juta untuk Palestina dari Warga Aceh

img_4312

Jakarta – Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) menerima silaturahim dan donasi dari masyarakat Aceh sebesar Rp 220 juta di Kantor Pusat KNRP, Ragunan, Jakarta Selatan, Rabu (23/11/2016). Mewakili masyarakat Aceh, Ketua KNRP Aceh Mahyaruddin Yusuf bersama Sekretaris Umum-nya Khairul Amal hadir menyerahkan langsung kepada Ketua Harian KNRP Caca Cahayaningrat.

“Alhamdulillah donasi ini telah kita salurkan, donasi sebesar Rp 220 juta. Kita mengucapkan terimakasih yang besar kepada masyarakat Aceh dan Kabupaten Bireun khusus-nya,” ujar Mahyaruddin Yusuf.

Lebih lanjut pria yang akrab disapa ustadz Maher ini mengatakan bantuan untuk rakyat Palestina lebih banyak dari Kabupaten Bireun. Terutama sumbangsih dari pegawai di lingkungan pemerintah Kabupaten Bireun. Bupati Bireun Ruslan Abdulghani, juga ikut ambil bagian dalam aksi peduli kepada saudara kaum muslimin di Palestina.

“Kata beliau (Bupati Bireun), masyarakat Bireun akan terus peduli dengan kaum muslimin di seluruh dunia, khusus-nya kaum muslimin di Palestina,” tambah Makhyaruddin.

KNRP Aceh kedepan akan terus melakukan syiar, menyebarkan pemikiran kepada kaum muslimin di pelosok-pelosok Aceh bahwa Masjid Al-Aqsha adalah masjid kaum muslimin waqaf dari Umar bin Khatab ra, yang harus direbut kembali dari penjajahan Israel. Mengingat persoalan di Palestina bukan hanya persoalan kemanusiaan tapi juga persoalan aqidah ummat Islam.

“Karena itu kita ingin menyadarkan kepada masyarakat Aceh yang belum tahu tentang hal ini, kita akan terus sadarkan mereka di pelosok-pelosok karena ini keutamaan kita,” sambung Mahyaruddin.

Masyarakat Aceh berharap agar berita-berita tentang Masjid Aqsha dan Palestina terus mereka dapatkan. Karena selama ini banyak yang tidak tahu tentang masjid Al-Aqsha sebagai masjid suci ketiga ummat Islam dan kiblat pertama ummat Islam. Masyarakat Aceh sangat merindukan bisa sholat, bisa mengunjungi Al-Aqsha sebagai mana bisa mengunjungi Mekah dan Madinah. (yp/knrp)