Organisasi Elad Mulai Membangun Proyeknya di Dekat Masjid Al-Aqsha
knrp.org – Al-Quds. Organisasi pemukim yahudi israel, Elad mulai membangun sebuah bangunan logam yang menghadap ke arah Masjid Al-Aqsha, pada hari Rabu (10/11/2021), seperti yang dilansir oleh laman situs middleeastmonitor.com, Kamis (11/11/2021). Para saksi mata setempat menuturkan, bangunan baru ini sangat dekat dengan tembok bagian selatan kota tua Al-Quds, di sebuah daerah yang dirampas oleh Elad 15 tahun yang lalu. Kota ini disebut oleh para organisasi pemukim penjajah israel dengan nama, kota Daud.
Saksi mata menyatakan, lokasi bangunan ini bersebelahan dengan tanah milik keluarga Palestina Somreen, yang berlokasi di Wadi Hilwa, distrik Silwan, Al-Quds. Elad sendiri merupakan, organisasi penjajah israel yang didirikan pada tahun 1986 dan digunakan sebagai wajah non-pemerintahan, dari proyek-proyek permukiman penjajah israel.
Menurut situs-situs berita, seorang rabi penjajah israel, memasang sebuah iklan beberapa hari lalu, yang menunjukkan sebuah gambar masjid Kubah Emas dan menyebarkan sebuah rekrutmen seorang insinyur yang berspesialisasi dalam menghancurkan bangunan-bangunan. (wm/fh)