Berita Palestina

PBB Adopsi Resolusi Dukung Kedaulatan Palestina atas Sumber Daya Alamnya

New York –Majelis Umum PBB mengadopsi resolusi yang menegaskan kedaulatan permanen bangsa Palestina atas sumber daya alamnya, seperti yang dilansir oleh laman situs snd.ps, Kamis (15/12/2022). Resolusi tersebut disambut baik oleh Organisasi Pembebasan Palestina dan Dewan Nasional Palestina.

Resolusi ini didukung 159 negara dan ditentang oleh 8 negara, termasuk diantaranya entitas penjajah israel dan Amerika Serikat, sementara 10 negara menyatakan abstain. Sekretaris Jenderal Komite Eksekutif PLO, Hussein Syeikh mengatakan, resolusi PBB ini menambah ratusan resolusi, yang menegaskan hak bangsa Palestina dan ilegalitas penjajah israel di bumi Palestina.

Ketua Dewan Nasional, Ruhi Futuh menyampaikan, PBB memiliki ratusan resolusi yang mendukung Palestina, sehingga posisi yang menentukan harus diambil oleh organisasi-organisasi internasional untuk meminta pertanggungjawaban penjajah israel, atas pelanggaran-pelanggaran terhadap resolusi-resolusi PBB. (wm/knrp)

Leave A Comment

Your Comment
All comments are held for moderation.