Pemukim israel Terus Menerus Serbu Masjid Al-Aqsha
knrp.org – Al-Quds. Puluhan pemukim penjajah israel terus menyerbu Al-Aqsha di kota Al-Quds terjajah pada hari Ahad (14/11/2021), dengan pengawalan ketat dari polisi penjajah israel, seperti yang dilansir oleh laman situs aa.com.tr, Ahad (14/11/2021). Saksi mata setempat mengatakan, bahwa puluhan pemukim penjajah israel ini menyerbu masjid Al-Aqsha dari pintu Al-Magharibah, pada Ahad pagi.
Menurutnya, para pemukim penjajah israel melakukan aksi provokatif, serta melakukan ritual ibadah yahudi di dalam pelataran Masjid Al-Aqsha. Para pemukim penjajah israel hampir setiap harinya menyerbu Masjid Al-Aqsha, dengan pengawalan ketat polisi penjajah israel.
Kepolisian penjajah israel mulai membolehkan para pemukim penjajah israel menyerbu Masjid Al-Aqsha, pada tahun 2003. Kebijakan ini tetap dilanjutkan, meskipun penolakan datang dari Administrasi Wakaf Islam di Al-Quds. Menurut data Kementerian Wakaf dan Urusan Agama Palestina, selama Oktober kemarin, terjadi 22 kali penyerbuan pemukim penjajah israel ke masjid Suci Al-Aqsha. (wm/fh)