Penjajah israel Hancurkan 2 Rumah Badui di Tepi Barat
Ramallah – Tentara penjajah israel pada Ahad (20/3/2022), menghancurkan 2 rumah yang terbuat dari seng di komunitas Badui, yang berlokasi di bagian timur Ramallah, Tepi Barat Tengah terjajah. Juru Bicara di Komunitas Badui di bagian timur Ramallah. Faris Kaabneh, tentara penjajah israel menghancurkan 2 rumah milik Ali Mahliyat dan putranya Muhammad Mahliat, dengan dalih bangunan tanpa izin.
Ia menambahkan, operasi penghancuran yang dilakukan oleh penjajah tanpa adanya pemberitahuan terlebih dahulu. Buldoser-buldoser penjajah israel meratakan dan menghancurkan rumah-rumah warga secara keseluruhan, selain itu, penjajah israel juga menghancurkan panel surya milik warga Palestina.
Ia menjelaskan, 12 orang diantaranya anak-anak dan wanita yang hidup di rumah-rumah ini dan saat ini mereka menjadi tunawisma. Ia menekankan, operasi penghancuran terus berlansung di daerah Al-Murajaat, diantaranya 3 operasi penghancuran yang dilakukan sejak awal tahun 2022. Hal itu termasuk dalam skema penjajah israel untuk mengusir warga-warga Palestina badui di daerah tersebut. Operasi penghancuran penjajah israel mayoritas terjadi di zona C, sesuai kesepakatan Oslo 2 (1995). Selain itu, orang-orang Palestina dilarang membangun atau mereklamasi wilayah tanpa izin dari otoritas penjajah israel, yang dianggap mustahil untuk didapatkan. (wm/knrp)