Info KNRP

Susul Banten dan Kaltim, KNRP Jabar Serahkan Donasi Safari Ramadhan Rp 1,3 Miliar

Jakarta – Setelah Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) wilayah Banten dan Kalimantan Timur menyerahkan donasi Safari Ramadhan 1438 H Ulama Palestina, KNRP wilayah Jawa Barat menyusul menyerahkan donasi sebesar Rp 1,3 Miliar lebih. Donasi Safari Ramadhan tersebut diserahkan oleh Sekretaris KNRP Jabar Cecep Dian Hidayat dan Bendahara KNRP Jabar Rismanto pada Senin siang (14/6/2017), di Kantor KNRP Pusat, Jalan Jabir 11, Ragunan, Jakarta.

“Memang antusiasme masyarakat di Jabar cukup besar. Ketika kita umumkan akan hadir Ulama Palestina setiap jamaah menyambutnya, dan dibuktikan dari perolehan donasi yang cukup besar,” ujar Cecep.

Donasi Safari Ramahdan diterima oleh Sekretaris Jendral KNRP Suhartono TB dan Wakil Sekretaris KNRP Riyanto untuk kemudian akan disalurkan ke rakyat Palestina baik yang ada di Gaza, Tepi Barat dan tempat pengungsian pada penghujung bulan Ramadhan. Cecep menambahkan dalam program Safari Ramadhan Ulama Palestina di Jabar, mendapat sambutan baik dan dukungan dari pemerintah provinsi Jabar.

“Ya setiap tahun rutin pemprov mendukung dan membantu Safari Ramadhan di Jabar,” tambah Cecep.

Usai Agenda Safari Ramadhan Ulama Palestina, KNRP Jabar berencana menyiapkan Jaulah Syaikh pada bulan Agustus, kemudian Qurban for Palestine, program konser kecil di sekolah dan pesantren, serta penyediaan booth Palestina di setiap masjid pada hari jumat, dan even Palestina di Car Free Day. (yp/knrp)