Berita Palestina

100 Orang Palestina Tinggalkan Gaza untuk Sholat di Masjid Al-Aqsha

Gaza – 100 orang Palestina meninggalkan kota Gaza pada Rabu (29/3/2023), untuk mengunjungi dan beribadah di dalam Msjid Al-Aqsha, seperti yang dilansir oleh laman situs aa.com.tr. Badan Urusan Kota Palestina melaporkan 100 orang tersebut merupakan gelombang pertama dari Jalur Gaza. Gelombang ini berasal dari wilayah-wilayah bagian selatan Jalur Gaza dan terdiri dari para lansia Palestina.

Rombongan ini dibersamai oleh petugas Badan Urusan Kota Palestina, untuk memberikan penjelasan-penjelasan di dalam perjalanan. Salah seorang petugas lembaga ini, Imad Karakra mengatakan bahwa lembaganya sedang bekerja untuk mengatur kunjugan-kunjungan lainnya ke Masjid Al-Aqsha, selama bulan Ramadhan. Pada Senin (27/3/2023), penjajah israel mengeluarkan keputusan terkait masuknya warga Tepi Barat dan bagian timur Al-Quds, ke Masjid Al-Aqsha untuk melaksanakan sholat Jum’at. Berdasarkan keputusan tersebut, otoritas penjajah israel membolehkan wanita seluruh umur, anak laki-laki di bawah umur 12 tahun dan seseorang laki-laki di atas 55 tahun untuk masuk ke Al-Quds tanpa adanya izin sebelumnya.

Sementara itu, pria yang berumur 45 tahun hingga 55 tahun, diwajibkan memiliki izin untuk sholat di Masjid Al-Aqsha, selama bulan Ramadhan. Khusus Jalur Gaza, penjajah israel memberlakukan “kuota terbatas”, yang terdiri dari wanita berusia 50 tahun ke atas dan pria berusia 55 tahun ke atas, pada hari-hari tertentu dari Ahad hingga Kamis, untuk mengunjungi Al-Quds dan sholat di Masjid Al-Aqsha. (wm/knrp)

Leave A Comment

Your Comment
All comments are held for moderation.