Berita Palestina

50 Persen Unit Rumah di Jalur Gaza Hancur oleh Serangan israel

Jalur Gaza – Otoritas Palestina di Gaza pada Jum’at (10/11/2023) mengatakan, lebih dari 50 persen unit rumah hancur di Jalur Gaza akibat serangan penjajah israel yang terus menerus dilakukan sejak 7 Oktober lalu, seperti yang dilansir oleh laman situs aa.com.tr.

“Kehancuran di Jalur Gaza belum pernah terjadi sebelumnya, lebih dari 50 persen unit rumah di Jalur Gaza rusak karena serangan dan bombardir penjajah israel. Sementara itu, 40 ribu unit rumah hancur total,” lapor Biro Media Otoritas Palestina di Jalur Gaza.

Lembaga pemerintahan ini menambahkan puluhan ribu ton bahan peledak dan lebih dari 13 ribu bom dilancarkan penjajah israel ke Jalur Gaza sejak awal agresi.

“32 ton bahan peledak dan lebih dari 13 ribu bom dilancarkan penjajah israel ke Jalur Gaza sejak awal agresi dengan rata-rata 87 ton per kilo meter,” tambahnya

Menurutnya, perkiraan awal nilai kerusakan bangunan dan flat tempat tinggal mencapai 2 milyar dolar amerika, serta nilai kerusakan infrastruktur sekitar 1 milyar dolar amerika.

Serangan penjajah israel telah ke Jalur Gaza telah memasuki hari ke-35 yang menyebabkan kehancuran kawasan tempat tinggal dan penduduknya. Serangan penjajah israel ke Jalur Gaza hingga saat ini juga telah membunuh lebih dari 10.812 orang Palestina (4.412 anak-anak dan 2.918 wanita), serta melukai lebih dari 26 orang Palestina.

Di tempat berbeda di Tepi Barat, 163 orang Palestina meninggal dunia dan 2.280 orang Palestina ditangkap penjajah israel. (wm/knrp)

Leave A Comment

Your Comment
All comments are held for moderation.