Berita Palestina

Aksi Dukung Negev Digelar di Depan Kantor Perdana Menteri israel

Al-Quds – Puluhan warga Palestina di wilayah Palestina 48, mengadakan aksi unjuk rasa di depan kantor Perdana Menteri penjajah israel Naftali Bennett, pada hari Ahad (30/1/2022), seperti yang dilansir oleh laman situs aa.com.tr, Ahad (30/1/2022). Unjuk rasa ini sebagai penolakan kebijakan otoritas penjajah israel terhadap wilayah Negev, bagian selatan wilayah palestina terjajah.

Para peserta aksi meneriakkan slogan-slogan mendukung para warga Palestina di wilayah Negev dan menyebut penjajah israel sebagai entitas teroris. Kepolisian penjajah israel mengerahkan sebagian besar personilnya di sekitar kantor Perdana Menteri Penjajah israel. Aksi unjuk rasa ini diorganisir oleh Komite Tindak Lanjut Tinggi untuk orang Arab di wilayah Palestina terjajah.

Aksi damai ini juga diikuti oleh tokoh nasional Palestina Syeikh Raid Sholah, serta anggota-anggota Knesset penjajah israel dari partai arab joint list. Sejak 11 Januari ini, para penduduk Palestina di Negev memprotes tindakan perampasan tanah oleh lembaga Dana Nasional Yahudi di wilayah tersebut. tindakan tersebut mendapatkan pengawalan ketat dari kepolisian penjajah israel. (wm/fh/knrp)

Leave A Comment

Your Comment
All comments are held for moderation.