Berita Palestina

israel Bunuh 313 Orang Palestina Selama 2021

knrp.org – Palestina. Pasukan penjajah israel telah membunuh 313 orang Palestina di wilayah Tepi Barat terjajah dan Jalur Gaza selama tahun 2021, termasuk diantaranya 71 orang adalah anak-anak dibawah umur, seperti yang dilansir oleh laman situs middleeastmonitor.com, Selasa (4/1/2022).

Laporan ini dilansir oleh Lembaga HAM penjajah israel B’Tselem. Laporan ini menyatakan, bahwa 236 orang di Jalur Gaza terbunuh. Sebagian besar korban meninggal dunia akibat dari serangan penjajah israel ke Gaza antara tanggal 11 Mei dan 21 Mei. 77 orang lainnya terbunuh di Tepi Barat terjajah, termasuk di bagian timur Al-Quds.

Menurut B’Tselem, 3 orang warga Palestina dibunuh oleh pemukim bersenjata penjajah israel atau tentara penjajah israel, yang sedang mengawal pemukim penjajah israel. B’Tselem juga mengutarakan, bahwa anak Palestina di bawah umur lainnya ditembak oleh seorang pemukim penjajah israel dan kemudian oleh para petugas polisi perbatasan penjajah israel.

Human Right Watch melaporkan, bahwa selama agresi penjajah israel pada Mei lalu, militer penjajah israel menyebabkan 260 orang Palestina meninggal dunia, termasuk diantaranya 66 anak-anak. Sementara itu, B’Tselem juga melaporkan, bahwa para korban yang meninggal dunia di Tepi Barat, dibunuh oleh pasukan keamanan penjajah israel, termasuk diantaranya 9 orang anak Palestina di bawah umur.

Lembaga HAM penjajah israel ini menyatakan, bahwa telah menginvestigasi 336 peristiwa kekerasan yang dilakukan pemukim penjajah israel selama tahun 2021, dibandingkan tahun 2020, jumlah kekerasan ini meningkat dari jumlah kekerasan yang mencapai 251 kekerasan. (wm)

Leave A Comment

Your Comment
All comments are held for moderation.