Info KNRP

KNRP Banten Target Rp 5 M Galang Dana untuk Warga Palestina

BANTEN – Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) wilayah Banten pada tahun 2017 menargetkan penggalangan dana senilai Rp 5 miliar. Dana itu akan disumbangkan bagi warga Palestinakorban konflik perang.

“Memang untuk kebutuhan mereka bisa mencapai US$ 300 juta dalam 1 tahun. Persentasinya sekitar 1 % saja kita dapat menumbangkan bagi saudara-saudara kita di Palestina sana,” ucap Amrozi M. Rais, Ketua KNRP Provinsi Banten pada Minggu (7/5).

Kata Amrozi, pada tahun 2016 lalu kita menyumbangkan sekitar Rp 3 miliar. Dan sekarang memasuki bulan ke 5 untuk tahun 2017 sudah terkumpul dana sekitar Rp 3 miliar. Selain menyumbangkan bentuk dana tetapi KNRP juga memberikan bantuan logistik seperti pakaian kebutuhan sembako.

Apalagi di sana sebentar lagi baju hangat sangat diperlukan bagi warga Palestina karena akan datang musim dingin.

Ia melanjutkan, semua jenis bantuan setelah terkumpul di Banten akan dikumpulkan di KNRP Pusat. Setelah itu akan diterbangkan ke Palestina atau Suriah.

“Untuk para donator sendiri ada sejumlah upaya lain misalkan dengan kelompok mahasiswa yakni Lembaga Dakwah Kampus (LDK) dan sekolah negeri serta boarding school di Banten. Sudah tercatat 31 kampus dan 23 sekolah di Banten yang aktif menggalang bantuan bagi warga Palestina,” ucap Amrozi.

Tetapi tandasnya, upaya yang dilakukan pihaknya selain kepada kampus juga menggelar program Opik go to school di Banten dan ternyata mendapat respon bagus bagi masyarakat yang mau mendonasikan bantuan kepada rakyat Palestina. (yp/knrp)

Sumber: penamerdeka