Info KNRP

KNRP Bengkulu Targetkan 1 Miliar Untuk Palestina

IMG-20150304-WA0036
Bengkulu (6/3) – Kota Bengkulu menjadi kota kelima pada Konser 7 Kota (K7K) Jilid VIII Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP), konser kemanusiaan ini dalam rangka menggalang dana dan opini untuk rakyat Palestina. Dan Bengkulu menjadi kota ke 54 dalam pelaksanaannya selama ini. Hal ini disampaikan Ketua KNRP Bengkulu Iip Aripin di sela-sela rapat koordinasi bersama panitia wilayah di Auditorium POLTEKKES KEMENKES, Bengkulu, Kamis (5/3) siang.
Iip menjelaskan, konser kemanusiaan di Bengkulu ini merupakan konser perdana di kota ini, meskipun KNRP Bengkulu sudah terbentuk dari tahun 2013.  KNRP Bengkulu sendiri ingin tahu bagaimana kesuksesan K7K di Bengkulu ini, seperti halnya konser yang sudah digelar di kota-kota lain. “Inilah yang memotivasi kami untuk menggelar konser yang serupa, tentu karena segmennya masyarakat umum, kami harapkan konser ini memiliki daya tarik tersendiri. Alhamdulillah respon dari masyarakat juga positif,” jelasnya.
Lebih lanjut lagi Iip menambahkan bahwa target masyarakat yang hadir di konser nanti sekitar 2500 orang dengan target donasi 1 Milyar Rupiah. “Kami sudah mengawalinya dari beberapa pekan yang lalu dengan kegiatan Road To Concert (RTC), dan kegiatan ini sebagai promo kegiatan konser kemanusiaan sekaligus penggalangan dana dari masjid-masjid, sekolah, kampus dan perkantoran,” sebut Iip mengakhiri.
Konser 7 Kota yang berlangsung di POLTEKKES KEMENKES, Bengkulu, Sabtu besok (7/3) ini, menghadirkan Duta KNRP sekaligus artis relijius Opick , serta Ebith Beat A yang rencananya akan melelang beberapa barang miliknya saat konser nanti. Tak hanya itu, Opick juga akan melelang miniatur Qubattus Sakhrah, hiasan dinding dari Gaza, dan rompi relawan Gaza.
Gelaran konser kemanusiaan di Kota Bumi Raflesia kali ini, rencananya akan dihadiri Gubernur Bengkulu H. Junaidi Hamsyah S.Ag, MPd, Walikota Bengkulu H. Helmi Hasan SE, Ketua MUI Bengkulu Prof. DR. H Rohimin M.Ag, Ketua Umum KNRP Soeripto yang akan melantik pengurus KNRP Bengkulu, serta sejumlah pengusaha dan tokoh masyarakat Bengkulu. (mk/knrp)