Berita Palestina

Palestina Minta AS Hentikan Rencana Pembangunan Permukiman Penjajah israel

Ramallah – Perdana Menteri Palestina Muhammad Shtayyeh, meminta Presiden AS Joe Biden untuk menekan penjajah israel, agar menghentikan rencana pembangunan unit tempat tinggal untuk orang yahudi yang baru di Tepi Barat, seperti yang dilansir oleh laman situs aa.com.tr, Senin (18/7/2022). Hal ini disampaikan oleh Shtayyeh, pada saat pertemuan pekanan pemerintah Palestina pada hari Senin (18/7/2022).

Ia mengatakan, otoritas penjajah israel kembali mengumumkan persetujuan pembangunan rencana pemukiman yang baru, di berbagai wilayah Tepi Barat, langsung setelah presiden AS Joe Biden mengakhiri kunjungannya ke palestina terjajah.
Menurutnya, rencana tersebut bertujuan untuk menyita puluhan hektar tanah dari wilayah Bethlehem dan Ramallah, untuk mendirikan 30 unit tempat tinggal yang baru bagi para orang-orang yahudi. Ia meminta AS untuk menghentikan rencana penjajah israel ini, karena dinilai akan merusak solusi dua negara. Organisasi HAM penjajah israel B’Tselem memaparkan, ada 285 permukiman penjajah israel di Tepi Barat, termasuk di bagian timur Al-Quds. (wm/knrp)

Leave A Comment

Your Comment
All comments are held for moderation.