Berita, Info KNRP

Perkuat Soliditas, KNRP Kalbar Lakukan Koordinasi dan Pelantikan Korda

Pontianak – Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) wilayah Kalimantan Barat gelar rapat koordinasi dan pelantikan koordinator daerah (korda) kabupaten/kota se-Kalimantan Barat pada 13 – 14 November 2021 di Grand Kartika, Pontianak. Acara tersebut dihadiri oleh pengurus wilayah KNRP Kalbar, penasehat KNRP Kalbar, utusan koordinator daerah dari 14 kabupaten/kota di Kalimantan Barat.

“Hadir pula pengurus KNRP Pusat, Bendahara Umum KNRP Caca Cahayaningrat dan Ketua Harian KNRP Azhar Suhaimi,” kata Sabarruddin, Ketua Koordinator KNRP Kalimantan Barat.

Ustadz Azhar selaku perwakilan pusat, menyampaikan kepada peserta mengenai motivasi kita dalam membantu Palestina. Ditambah peran KNRP dalam membantu meringankan penderitaan rakyat Palestina, melalui program-program kemanusiaannya.

Sabar, sapaan akrabnya, menambahkan kegiatan tersebut digelar sebagai sarana dalam memperkuat soliditas dan jaringan KNRP dari pusat ke wilayah hingga ke kabupaten kota dengan membentuk koordinator daerah.

“Disamping itu kami juga melakukan koordinasi, terkait agenda kepalestinaan terdekat yakni menyukseskan program musim dingin,” tambah Sabar.

Melalui kegiatan tersebut KNRP bisa menjadi lembaga sosial terdepan dalam menyuarakan masalah kemanusiaan dan kemerdekaan Palestina di Kalimantan Barat. Serta membangun profesionalitas kelembagaan KNRP di masing-masing daerah. (yp/knrp)

Leave A Comment

Your Comment
All comments are held for moderation.