Berita Palestina

Reporter Aljazeera Ditembak Mati israel saat Meliput Penyerbuan ke Jenin

Jenin – Reporter aljazeera Shireen Abu Aqla meninggal dunia pada Rabu pagi (11/5/2022), akibat ditembak secara langsung oleh tentara penjajah israel, saat sedang meliput penyerbuan penjajah israel ke kota Jenin, Tepi Barat terjajah, seperti yang dilansir oleh laman situs aljazeera.net, Rabu (11/5/2022).

Pasukan penjajah israel menyerbu kota Jenin dan mengepung sebuah rumah, dengan tujuan menangkap orang Palestina di dalamnya. Menurut keterangan para saksi mata, tentara penjajah israel menembakkan peluru tajam kepada para warga Palestina dan kru-kru jurnalis. Tentara penjajah israel tetap menembakkan peluru tajam ke Shireen, meski ia menggunakan jaket yang bertuliskan pers saat peliputan.

Shireen Abu Aqla adalah salah satu generasi pertama koresponden lapangan aljazeera. Ia bergabung dengan aljazeera pada tahun 1997. Sebelum bergabung dengan aljazeera, Shireen Abu Aqla bekerja di radio Palestina dan saluran satelit Amman.

Selama seperempat abad, Shireen Abu Aqla berada di pusat bahaya untuk meliput agresi-agresi dan serangan-serangan penjajah israel terhadap bangsa Palestina di wilayah Palestina terjajah. Shireen Abu Aqla lahir pada tahun 1971 di kota Al-Quds terjajah. Ia memperoleh gelar sarjana di bidang jurnalisme dan media di Universitas Yarmuk Yordania.

Dalam laporan terakhir sebelum peristiwa ini terjadi, Shireen Abu Aqla mengatakan, bahwa penjajah israel selalu menuduhnya memotret wilayah-wilayah keamanan dan selalu menjadi sasaran dalam bentrokan-bentrokan dengan tentara penjajah dan pemukim ilegal bersenjata israel.

Shireen Abu Aqla menyatakan, salah satu momen yang berkesan adalah saat mengunjungi penjara israel Ashkelon dan melihat langsung kondisi tawanan-tawanan Palestina di dalamnya, yang telah menghabiskan lebih dari 20 tahun di dalam penjara tersebut. Para tawanan itu menyampaikan penderitaan-penderitaan mereka kepada Shireen Abu Aqla. (wm/knrp)

Leave A Comment

Your Comment
All comments are held for moderation.