Berita Palestina

Penjajah israel Berlakukan Blokade Kesehatan Terhadap Jalur Gaza

Gaza – Menteri Kesehatan Palestina di Gaza pada hari Ahad (23/1/2022) mengatakan penjajah israel memberlakukan blokade kesehatan terhadap Jalur Gaza, dengan cara melarang orang-orang yang sakit untuk berobat ke luar Jalur Gaza, seperti yang dilansir oleh laman situs aa.com.tr, Ahad (23/1/2022). Perkataan ini didasarkan pada aturan yang diberlakukan penjajah israel, yang tidak membolehkan peralatan medis untuk tujuan perawatan, masuk atau keluar Jalur Gaza.

Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Unit Penggambaran Kesehatan Kementerian Kesehatan Palestina di Gaza, selama konferensi persnya di pos pemeriksaan Erez, bagian utara Jalur Gaza. Menurutnya, blokade kesehatan ini diterapkan setelah blokade ekonomi dan keamanan selama 15 tahun berturut-turut oleh penjajah israel.

Ia menambahkan, penjajah israel sedang menjalankan kebijakan pembunuhan secara sistematis, terhadap orang-orang yang sakit di Gaza. Ia menegaskan, penjajah israel melalui kebijakan tersebut, berupaya mengacaukan sistem kesehatan dan melumpuhkan pelayanan kesehatan di Jalur Gaza. Kementerian Kesehatan Palestina di Gaza mengingatkan dampak negatif dari kebijakan ini, dan akan semakin memperburuk kondisi para pasien di Jalur Gaza. (wm/fh/knrp)

Leave A Comment

Your Comment
All comments are held for moderation.