Tawanan Palestina Meninggal Dunia di dalam Penjara israel
knrp.org – Al-Quds. Tawanan Palestina bernama Sami Al-Amouri pada Kamis pagi (18/11/2021) meninggal dunia di rumah sakit penjajah israel, Soroka, di kota Beersheba, seperti yang dilansir oleh laman situs arab48.com, Kamis (18/11/2021). Tawanan ini meninggal dunia akibat kelalaian medis yang sengaja dilakukan oleh penjajah israel.
Menurut lembaga Gerakan Tawanan, Al-Amouri meninggal dunia setelah ditempatkan selama lebih dari 14 jam di pos pemeriksaan sa’aba. Lembaga ini menegaskan, apa yang terjadi dengan tawanan Palestina tersebut merupakan contoh pembunuhan yang nyata, akibat dari kelalaian medis yang sengaja dilakukan oleh penjajah israel. Lembaga ini menuntut penjajah israel untuk bertanggungjawab penuh atas kejadian ini.
Menurut lansiran aa.com.tr, Kamis (18/11/2021), meninggalnya Tawanan Palestina Al-Amouri, juga menarik perhatian 2 lembaga HAM Palestina, yang menuntut agar dilakukan penyelidikan darurat atas gugurnya tawanan Palestina itu. Salah satunya oleh lembaga Palestina, Al-Mizan. Hingga akhir September lalu, jumlah tawanan Palestina yang masih berada di penjara penjajah yaitu 4.650 orang. (wm/fh)